1.4.a.10 Aksi Nyata Budaya Positif

Kegiatan aksi nyata budaya positif ini merupakan kegiatan untuk mengimplementasikan pemahaman CGP terkait budaya positif yang dapat membantu murid belajar dengan aman dan nyaman sesuai filosofi Ki Hadjar Dewantara. Tidak hanya itu, kegiatan ini juga untuk membagikan pemahaman dan pengalaman CGP kepada guru-guru di sekitar.

Kegiatan ini dimulai dari menerapkan aksi nyata budaya postif di kelas yang saya ampu, melakukan sosialisasi perubahan paradigma belajar berdasarkan filosofi KHD kepada seluruh guru, membuat diseminasi atau membagikan pemahaman dan pengalaman tentang konsep-konsep kunci budaya positif yaitu perubahan paradigma belajar,  disiplin positif, motivasi perilaku manusia, kebutuhan dasar, posisi kontrol restitusi, keyakinan kelas dan segitiga restitusi. 

Setelah diseminasi rekan guru yang mengikuti kegiatan mengimplementasikan konsep-konsep dan contoh-contoh kegiatan budaya positif di kelasnya masing-masing seperti membuat keyakinan kelas, disiplin positif, dan melakukan restitusi dalam menangani kasus murid, serta mengimbaskannya lagi ke rekan guru yang lain.

Secara garis besar konsep kunci budaya postif dapat dibaca pada bagian di bawah ini:

  

Transkrip contoh kasus untuk kegiatan mandiri tentang segitiga resitusi klik skrip ini

Kegiatan-kegiatan yang dilakukan dapat dilihat pada video di bawah ini:


Tidak ada komentar:

Diberdayakan oleh Blogger.